Salurkan Konsumsi Sahur dan Berbuka, DMI Kota Bogor Tunjuk Tiga Masjid di Kota Bogor

- Jumat, 24 Maret 2023 | 19:08 WIB
Ketua DMI Kota Bogor, Ade Sarmili (Jab/Bogor Times)
Ketua DMI Kota Bogor, Ade Sarmili (Jab/Bogor Times)

Bogor Times- Saat ini Forum Komunikasi pimpinan daerah sudah melarang adanya sahur on the road sehingga harus ada tempat untuk menjadi lokasi memberikan bantuan sahur dan berbuka bagi masyarakat dan musafir dalam perjalanan.

Ketua DMI  Kota Bogor  Ade sarmili menjelaskan berdasarkan koordinasi dan komunikasi dengan Forum Komunikasi pimpinan daerah dan Walikota Bogor maka pihaknya sudah menempatkan tiga masjid yang bisa menampung bantuan masyarakat dalam berbuka dan sahur, di Masjid Agung masjid raya dan Masjid Attaqwa Balai Kota Bogor.

"Saat ini terdapat pergeseran makna dan kegiatan dari sahur on the road yang tadinya murni Untuk membantu masyarakat yang tidak mampu dalam menyediakan makanan sahur dan berbuka Namun ternyata berubah menjadi ajang tawuran bahkan sudah meresahkan masyarakat," katanya, Jumat 24 Maret 2023.

Baca Juga: Jamin Pemilu Jurdil, Bawaslu Kab Bogor Awasi Hasil Pencoklitan Data Pemilu 2024

Baca Juga: Telan Nyawa Dua Pengemudi, Truk Ditahan Polsek Gunungsindur

Baca Juga: Kebakaran, Satu Unit Rumah Warga Dramaga Hangus

Untuk itu dmi kota Bogor melakukan terobosan dengan menggelar sahur dan berbuka di masjid yang sudah ditunjuk agar memudahkan masyarakat dalam berdonasi dan pengawasan akses masyarakat yang mendapatkan bantuan tersebut menjadi tepat guna.

Nantinya DMI kota Bogor juga akan melakukan beberapa program dalam bulan Ramadan ini sehingga masyarakat dapat mengoptimalkan ibadah dalam bulan penuh berkah dari Allah subhanahu wa ta'ala.****

Editor: Rajab Ahirullah

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gandeng Pemuda, PMII INAIS Gelar Pesantren Kilat

Minggu, 31 Maret 2024 | 16:13 WIB

Gaspool, Jaro Ade Siapkan Tim Sukses

Sabtu, 30 Maret 2024 | 06:00 WIB

Terpopuler

X