Akun Instagram SCTV Menutup Kolom Komentar , Setelah Diserbu Bobotoh Persib Bandung

- Selasa, 12 Oktober 2021 | 21:10 WIB
Bobotoh Persib unjuk rasa (Bogor Times)
Bobotoh Persib unjuk rasa (Bogor Times)

Bogor Times - Akun resmi instagram stasiun Tv Swasta SCTV menutup kolom komentarnya setelah diserbu fans Persib Bandung karena menulis caption yang dianggap memojokan bobotoh, saat unjuk rasa di Graha Persib hari minggu (10/10/21).

Bobotoh ramai - ramai berkomentar di akun resmi SCTV setelah akun tersebut memposting berita bobotoh saat unjuk rasa jalan sulanjana Kota Bandung, namun dalam postingan tersebut ada terdapat caption yang dianggap memprovokasi.

Dalam postingan kemarin, (Senin) akun SCTV dalam postingan tentang unjuk rasa bobotoh, akun tersebut menuliskan caption " Mau sampai kapan negara kita pakai demo kekerasan seperti ini?", namun tulisan tersebut diedit enam jam yang lalu setelah Bobotoh menyerbu akun tersebut, bahkan akun resmi Sctv memilih menutup kolom komentar di semua postingan. Selasa (21/10/21).

Agustian Bobotoh asal Soreang Kabupaten Bandung mengatakan, media informasi tidak sepantasnya memprovokasi salah satu kelompok apalagi ada tuduhan yang bisa dianggap itu fitnah.

"Tidak sepatutnya lah sekelas akun resmi apalagi media nasional memprovokasi apalagi caption tersebut tuduhan karena dilapangan tidak terjadi seperti itu,"ujarnya.

Baca Juga: Empat Unsur - Unsur Cinta Menurut Tokoh Psikoanalisis, Erich Fromm

Postingan Akun Resmi SCTV Sebelum di edit
Postingan Akun Resmi SCTV Sebelum di edit (Instagram @sctv)

Menurut Agustian, aksi ujuk rasa bobotoh hari minggu sama sekali tidak ada kekerasan dan berjalan dengan damai.

"Bisa disaksikan atau ditanyakan kepada yang ada disana sama sekali tidak ada kekerasan sama sekali, tidak ada fasilitas yang dirusak, dan melakukan unjuk rasa dilindungi undang - undang, jadi salahnya dimana ?,"ucap Agus.

Baca Juga: Tarian Jepen Bakebur Meriahkan Grand Launching Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia Kalimantan Timur

Perlu diketahui bobotoh Persib melakukan unjuk rasa menuntut manajemen mengevaluasi dan mengeluarkan Rene Albert. Unjukrasa bobotoh dimulai dari siang sampai tengah malam dan berjalan dengan damai.

Baca Juga: Terungkap Sosok Bapak Tua yang Viral dengan Baim Wong

Bobotoh membubarkan diri setelah manajemen menandatangani petisi yang dibuatkan bobotoh, dan atas dasar kesepakatan manajemen memberikan kesempatan Rene Albert 2 pertandingan ke depan untuk memperbaiki Persib Bandung.

Editor: Muhammad Syahrul Mubarok

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

5 Doa Pilihan yang Cocok Dibaca Selama Ramadhan

Sabtu, 6 April 2024 | 06:00 WIB

Gudang Peluru Meledak, Musibah Atau Rekayasa?

Sabtu, 30 Maret 2024 | 23:41 WIB

Terpopuler

X