Gempa Pangandaran Magnitudo 5,3 Guncang Jabar Dini Hari

- Minggu, 20 November 2022 | 12:33 WIB
Gempa (Pixabay)
Gempa (Pixabay)

Bogor Times- Gempa berkekuatan magnitudo 5,3 mengguncang Jawa Barat pada Minggu, 20 November 2022 sekitar pukul 01.28 WIB.

Berdasarkan informasi dari BMKG, lokasi gempa terletak di 8.11 LS, 107.87 BT, 82 km Barat Daya Kabupaten Pangandaran dengan kedalaman 24 Kilometer.

Ada pun guncangan gempa kabarnya terasa di sejumlah daerah yakni Tasikmalaya, Bandung Barat, Ciamis, Cilacap, Kota Bandung, Sukabumi, dan Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Lukas Enembe dan Pengacara Mangkir

Skala gempa tercatat IV MMI atau getaran dapat dirasakan oleh banyak orang di dalam maupun luar rumah, jendela/pintu berderik hingga dinding berbunyi.
Baca Juga: Larangan Bir di Piala Dunia Qatar 2022 Jadi Sorotan, Timnas Jerman Beri Kritik Keras 

Skala ini juga diperkirakan mampu membuat barang-barang seperti gerabah yang ada di atas meja jatuh dan pecah.

Hingga artikel ini dimuat, belum ada laporan terkait kerusakan maupun kerugian yang ditimbulkan akibat gempa.

Baca Juga: Kapan Tol Cisumdawu Beroperasi? Simak Jawaban Kementrian PUPR
Sejumlah netizen di media sosial terpantau beramai-ramai melaporkan terdampak gempa yang berpusat di Kabupaten Pangandaran ini.

"Ga heran! Saya lagi main Genshin, tiba-tiba saya denger beberapa suara dari jendel. Saya lompat dari kursi, mengonfirmasi lalu saya melihat pintu + jendela saya bergetar hebat. Ofc saya segera buka pintu terburu-buru. INI GEMPA BUMI!!," ujar pemilik akun @dark_lidya.

Kaget gede banget sampe bangun," tutur pemilik akun @hiitiw.

Baca Juga: Rugikan Dito Mahendra Rp17,5 Juta, Asala Muasal Nikita Mirzani Dipenjara
"Aku pikir tekanan darahku yang lebih rendah akan kembali, tapi yang sebenarnya terjadi adalah gempa bumi," ucap pemilik akun @intantenrii.
"Ke Bandung oyag pisan (goyang banget), komo nu (apalagi yang) di pangandaranna panginten nya," ucap pemilik akun @nissa_rrahman.

"Getaran sampai ke rusunawa cikundul sukabumi kuburan cina sentiong lantai 5 gais, jadi begadang deh ga bisa tidur takut ada getaran lagi," ucap pemilik akun @sriw856.

 


"yg dirasa sama saya seperti lini, baru mau kepo ada notif bunyi ,,, berasa sampai Bogor walau hanya lini tapi hati dedekan," ucap pemilik akun @Nissa512503471.***

 

Editor: Imam Shodiqul Wadi

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Doa Pilihan yang Cocok Dibaca Selama Ramadhan

Sabtu, 6 April 2024 | 06:00 WIB

Terpopuler

X