Kemeriahan Closing KPI Championship

- Sabtu, 10 Desember 2022 | 15:40 WIB
Closing KPI Championship (Muhammad Ali )
Closing KPI Championship (Muhammad Ali )

Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam Selesai menggelar KPI Championship dengan penutupan pembagian hadiah dan menyanyikan lagu kebanggaan mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam yaitu "KPI Bisa" di selenggarakan diaula Fakultas Agama Islam Universitas Ibn Khaldun Bogor (10/12/2022)

Acara penutupan yang diramaikan oleh mahasiswa KPI dan para pimpinan organisasi mahasiswa bahkan Kaprodi dan jajaran dekanat, acara tersebut berlangsung pada pukul 09:30-11:50 WIB.

Acara penutupan tersebut sekaligus pembagian hadiah bagi para juara dalam perlombaan yang ada di KPI Championship, bukan hanya pembagian Hadiah para mahasiswa tapi bagi para siswa yang mengikuti KPI Champion Eksternal.

Alif sebagai Ketua pelaksana sangat berterima kasih kepada para partisipan baik dari Internal mahasiswa KPI maupun Siswa SMK/SMA/Sederajat yang sudah mengikuti dan meramaikan KPI Championship "Alhamdulillah Acara KPI Championship ini berjalan dengan lancar, selamat bagi para juara dan Terima kasih banyak untuk para mahasiswa KPI dan para siswa yang sudah ikut meramaikan acara ini" ucap Alif

Selain itu pada bagian sebelum penutup Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Fakultas Agama Islam Yono S.H.I., M.H.I mengatakan "Selamat bagi para Juara, dengan adanya KPI Championship ini bisa melihat skill dan bakat mahasiswa KPI dan semoga bisa terus melatih kemampuan skill dan bakat hingga menjadi juara ditingkat Nasional maupun Internasional"Pungkas Yono

Acara tersebut diakhiri dengan menyanyikan KPI Bisa bersama Bang Koran Alumni KPI angkatan 2012 salah satu sang pelopor lagu KPI Bisa, Acara KPI Championship ini akan diselenggarakan setiap tahunannya

Artikel Selanjutnya

Beratnya Menjadi Publik Figur

Editor: Muhammad Ali

Sumber: Muhammad Ali

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

5 Doa Pilihan yang Cocok Dibaca Selama Ramadhan

Sabtu, 6 April 2024 | 06:00 WIB

Gudang Peluru Meledak, Musibah Atau Rekayasa?

Sabtu, 30 Maret 2024 | 23:41 WIB

Berani, Pengusaha Ilegal Tantang Camat Cariu

Sabtu, 30 Maret 2024 | 06:00 WIB
X