Bimbel Anak Paud dan SD, Yang Digelar Mahasiswa Tim KKN Unusia Sukses Curi Hati Warga

- Jumat, 25 Maret 2022 | 19:15 WIB
KKN Mahasiswa Unusia Jadi Dayatarik Warga. (Dokumentasi Bogor Times)
KKN Mahasiswa Unusia Jadi Dayatarik Warga. (Dokumentasi Bogor Times)

Bogor Times -Tiap pagi hadi, Puluhan warga memadati posko mahasiswa KKN Unusia di Kp. Cikadu Rt 003/005, Cibeteung Udik, Bogor.

Warga datang mengantas anaknya untuk mengikuti rangkaian belajal yang merupakan program bimbingan belajar (Bimbel) Oemah USA.

Kegiatan bimbel ini merupakan salah satu program kerja kelompok KKN USA UNUSIA, bertujuan untuk mengimplementasikan keilmuan mahasiwa dalam mendidik anak.

Baca Juga: Wah! Tahun 2021 Indocement Tunggal Prakarsa Raih Pendapatan Rp 14,77 Triliun
Bimble Oemah USA ini melakukan bimbingan belajar untuk anak-anak Paud dan SD yang dilaksanakan mulai hari Senin, 21 Februari 2022 sampai Selasa, 15 Maret 2022. Kegiatan ini dilakukan di Kp. Cikadu Rt 003/005, Desa Cibeteung Udik, Bogor, Jawa Barat.

Tujuan di adakannya Bimbel Omah USA sebagai motivasi dan menumbuhkan semangat belajar anak-anak Kp. Cikadu. Bukan hanya CALISTUNG (Baca, Tulis dan Hitung) saja yang diajarkan di Bimbel Omah USA tetapi anak-anak diajarkan dan ditanamkan nilai-nilai religius kepada anak-anak sejak usia dini serta mengenai tugas dari sekolah dan materi pelajaran yang tidak mereka pahami .

"Ada banyak faktor yang membuat kami ingin membuka Bimbel Oemah USA, diantaranya adalah banyak anak yang putus sekolah karena faktor ekonomi keluarga, kurangnya minat anak-anak memasuki dunia pendidikan formal, keluhan orang tua yang sulit membantu dalam mengerjakan tugas sekolah anaknya di era pandemi sekarang ini serta gapteknya masyarakat setempat," kata salah satu peserta KKN Unusia, Maimunah pada Jumat 25 Maret 2022.

Baca Juga: Siapkan Atlet Terbaik, Tim Bola Kartar Cogreg Optimis Boyong Tropy K4KP

Dengan Bimbel Oemah USA ini, sambung Maimunah, kami memberikan kesempatan kepada mereka agar sekolah dapat menikmati manisnya belajar di bangku. inilah faktor yang menjadikan Bimbel Oemah USA menjadi Proker utama Kelompok KKN USA UNUSIA.

Selain Bimbel Oemah USA, Mahasiswa KKN USA (Unusia Student Action) UNUSIA 2022 mendirikan Taman Baca USA di Kp. Cikadu RT. 003 RW. 005 Desa Cibeuteung Udik.

Pendirian taman baca ini melihat masih kurangnya minat baca anak-anak di Kp. Cikadu dan khawatir semakin 'ganasnya' smartphone dalam mencuri perhatian anak-anak untuk bermain game dan semacamnya, setiap hari bahkan setiap jam.

Baca Juga: Aparat Negara Sering Beli Barang Impor, Jokowi Instruksikan 40 Persen Anggaran untuk Produk Lokal

Sebagai akibatnya, permainan-permainan tradisional yang mengandung unsur pembelajaran di dalamnya yang harusnya selalu di budidayakan atau dimainkan oleh anak-anak sekitar tidak menarik lagi dan akan hilang dari makan kecanggihan teknologi tersebut.

"Kami menghadirkan taman baca USA dengan harapan untuk memunculkan minat baca sejak dini bagi anak-anak di Kp. Cikadu khususnya bukan hanya untuk anak-anak tetapi juga memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar," ucap Maimunah.

Di taman baca tersebut, bukan hanya tempat untuk membaca buku yang cocok untuk dirinya (anak-anak) yang ingin membaca tetapi juga sebagai ruang atau tempat untuk belajar dan menulis. Tidak ada tujuan dan tujuan lain yang menciptakan atau memunculkan minat baca anak-anak di Kp. Cikadu Desa Cibeuteung Udik dan memberikan pemahaman bahwa “untuk mencintai banyak buku maka kita harus mencintai satu buku dulu.

"Kami juga menjalankan program dekorasi lembaga pendidikan. Agar kelak ketika KKN ada kenang-kenangan untuk warga," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Ahmad Fauzi

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Ramadhan Jadi Momentum Berbakti Pada Orang Tua

Rabu, 3 April 2024 | 06:00 WIB

Guru SDN Cogreg 02 Terbaik Se-Kecamatan Parung

Selasa, 5 Maret 2024 | 19:52 WIB

Terpopuler

X