HMBT dan Presidium Bogor Timur Kerjasama Buka Taman Baca

- Senin, 7 Februari 2022 | 18:00 WIB
HMBT dan Presiduum Bogor Timur (Dok.Bogor Times)
HMBT dan Presiduum Bogor Timur (Dok.Bogor Times)

 

Bogor Times - Himpunan Masyarakat Bogor Timur (HMBT) menjalin kerjasama bersama Presidium Bogor Timur untuk bangun posko rumah baca di Kp Catang Malang Rt 004/005 Desa Sukawangi Sukamakmur Kabupaten Bogor ,minggu (6/2/22).

Rencana tersebut Cita - cita dari Himpunan Masyarakat Bogor Timur yang bekerjasama dengan Presidium Bogor Timur untuk membuat sebuah tempat yang dimana tempat tersebut bisa memberikan edukasi kepada masyarakat, bahwa dengan membaca banyak hal baru yang akan kita ketahui dan akan lebih banyak hal yang akan kita pelajari dalam berbagai hal.

Pembangunan Posko Rumah Baca tersebut salah satu bentuk pengabdian HMBT untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia ( SDM) di wilayah Bogor Timur.

Dalam menyongsong pemekaran Bogor Timur, agar masyarakat yang berada di wilayah Bogor Timur tidak ada istilah buta huruf, bahkan kedepan pun akan direncanakan untuk membuka program kejar paket sekolah, bagi masyarakat kurang mampu ataupun masyarakat yang putus sekolah.

Ketua umum HMBT Mahar Aulia , mengungkapkan yang dilakukan HMBT adalah murni sebuah pengabdian kepada masyarakat.

“Apa yang kami lakukan ikhlas, tanpa mengharapkan imbalan apapun. Ini kegiatan sosial, cerdaskan anak bangsa di daerah ini. Dengan adanya rumah baca ini nanti kami harapkan bisa meningkatkan kegemaran membaca Anak-anak maupun dewasa yang berada di sekitar daerah ini,”ungkapnya.

Baca Juga: PK PMII UNUSIA Bogor, Cetak Puluhan Kader Mujahid dalam Pelatihan Kader Dasar

Sementara itu ketua DPC HMBT Sukamakmur Cep Entoh sidik atau yang biasa disapa culeng sangat mengapresiasi sekali dengan adanya rumah baca ini bisa meningkatkan minat baca masyarakat,di era digitalisasi ini daya minat baca anak sangat kurang mereka/anak sibuk dengan gadgetnya masing masing.

Baca Juga: Dikalahkan Bhayangkara, Kiper Persib Bandung Sebut Kerjasama Tim Sudah Baik

Baca Juga: Kumis Dan Jenggot Sulit Tumbuh ? Ini Dia 5 Faktor Penyebabnya

Warga masyarakat sekitar kp catang malang dede sangat berterimakasih kepada himpunan masyarakat bogor timur yang punya niat untuk mendirikan rumah baca di kampung kami semoga rencana ini dapat terealisasi agar anak kami bisa belajar.***/zul

 

Editor: Muhammad Syahrul Mubarok

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Gandeng Pemuda, PMII INAIS Gelar Pesantren Kilat

Minggu, 31 Maret 2024 | 16:13 WIB

Gaspool, Jaro Ade Siapkan Tim Sukses

Sabtu, 30 Maret 2024 | 06:00 WIB

Terpopuler

X