Warga: Kami Butuh Puskesmas

- Kamis, 24 Juni 2021 | 06:26 WIB
IMG-20210623-WA0089
IMG-20210623-WA0089



Saat sakit, sambug Ali, warga harus pergi Kantor desa Malasari saja jarak tempuh nya kurang lebih 15 kilo meter dengan kondisi jalan yang terjal dan rusak. Apa lagi ke Puskesmas Curug Bitung yang jarak tempuh nya hingga puluhan kilo meter.





Terpisah Kepala Puskesmas Curug Bitung dr. Ridwan mengatakan, wilayah kampung Citalahab serta Nirmala memang sangat membutuhkan fasilitas kesehatan beserta tenaga medis. Menurutnya, pelayanan kesehatan di Citalahab Nirmala selama ini hanya berupa Puskesmas Pembantu (Pustu) itu pun tidak ada dokter siaga nya, hanya bidan desa saja yang bertugas di Pustu.





"Saya kira memang perlu ada nya tenaga kesehatan seperti dokter untuk melayani pemeriksaan kesehatan bagi warga, apalagi jumlah penduduk di sana cukup banyak hingga ribuan kepala keluarga," kata Ridwan





Ia menyatakan, meskipun sudah ada pos pelayanan kesehatan, tapi tenaga medis yang di dalamnya masih jauh dari ideal. Tidak jarang, penduduk harus berobat ke puskesmas Curug Bitung yang jarak tempuh nya sangat jauh.





Seiring perkembangan zaman, jumlah penduduk di Nirmala semakin banyak. Saya merasa dengan jumlah ribuan jiwa di 14 Kampung yang ada di tengah Perkebunan teh Nirmala ini sudah pantas memiliki Puskesmas dan tenaga kesehatan yang memadai.





Paling tidak untuk meringankan beban masyarakat dalam memberikan pelayanan kesehatan di 14 kampung yang ada di Desa Malasari ini. "Saya hanya bisa mendorong saja," katanya.





Selain itu Ridwan juga mengakui, bahwa pihak nya baru mengajukan tenaga kesehatan dokter ke Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor  untuk ditugaskan di Puskesmas Pembantu Kampung Citalahab, Desa Malasari. 





"Ya saya sudah mengajukan tenaga kesehatan (Dokter) untuk ditempatkan di Puskesmas Pembantu, guna mempermudah pelayanan kesehatan bagi warga di 14 Kampung di Citalahab Nirmala,"pungkasnya.

Halaman:

Editor: Ibnu Hasani

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Doa Pilihan yang Cocok Dibaca Selama Ramadhan

Sabtu, 6 April 2024 | 06:00 WIB

Terpopuler

X