Viral, Bocah Kabupaten Bogor Kelaparan Diomelin Ibunya Karena Tidak Punya Uang

- Selasa, 7 Mei 2024 | 08:22 WIB
Gibran anak malang asal Kabupaten Bogor. (Jalil/Bogor Times)
Gibran anak malang asal Kabupaten Bogor. (Jalil/Bogor Times)

Bogor Times- Jagat maya kembali digegerkan oleh vidio seorang anak bernama Gibran. Vidio yang diunggah di berbagai akun media sosial termasuk akun TikTok, @ahmadsaugi31, pada Minggu (5/5/2024).

Di video tersebut terlihat seorang bocah yang memakai baju kuning tanpa lengan menangis dengan keras lantaran kelaparan.

 

"Mah makan mak," ujar sang bocah yang diketahui bernama Gibran.

Ia menangis berteriak di depan rumahnya sambil bergulung-gulung.

"Cari aja sendiri," jawab sang ibu membentak.

Gibran terus-terusan menangis hingga membanting barang yang ada di depannya lantaran rasa lapar yang diderita dan ingin makan.

Namun yang ada malah sang ibunda terus-terusan membentak dan menyiramkan air putih ke wajah Gibran.


Berdasarkan postingan Instagarm Kecamatan Bojong Gede, Gibran adalah anak pertama berusia 6 tahun dari 3 bersaudara.

Dua adiknya bernama Suta berusia 4 tahun dan Amira berusia 1,5 tahun.

Ketiganya merupakan anak dari Hamzah yang bekerja sebagai buruh bangunan di luar kota. Kelima orang tersebut tinggal di sebuah rumah kontrakan di Kampung Rawapanjang, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.****

Editor: Usman Azis

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

5 Doa Pilihan yang Cocok Dibaca Selama Ramadhan

Sabtu, 6 April 2024 | 06:00 WIB
X