Presiden Jokowi "Plototi" Proyek Tol Trans-Sumatera

- Rabu, 19 Mei 2021 | 16:30 WIB
IMG-20210519-WA0056
IMG-20210519-WA0056






NASIONAL,Bogor Times- Presiden Joko Widodo nampak serius mengawasi proyek pembangunan daerah. Kali ini, presiden dua periode ini mengunjungi lokasi pembangunan jalan tol ruas Pekanbaru-Padang seksi Pekanbaru-Bangkinang yang berada di Kabupaten Kampar, Provinsi Riau, pada Rabu (19/5/ 2021).





Jalan tol seksi Pekanbaru-Bangkinang merupakan jalan tol sepanjang 40 kilometer dan menjadi bagian dari tol Trans-Sumatera yang akan membentang dari Aceh hingga Lampung sepanjang 3.049 kilometer.





"Kita harapkan perkembangan pembangunannya semakin hari semakin panjang," ujar Presiden dalam keterangannya di lokasi.





Hingga saat ini, proses pembebasan lahan yang diperlukan untuk pembangunan jalan tol seksi tersebut telah mencapai 60,70 persen. Sementara untuk proses konstruksi sendiri telah mencapai 65,60 persen.





Konstruksi jalan tol Pekanbaru-Bangkinang ditargetkan untuk dapat selesai pada Desember 2021. Tol ini nantinya akan terhubung dengan jalan tol yang berada di wilayah Provinsi Sumatera Barat.





Dengan semakin terhubungnya banyak wilayah di Pulau Sumatera, Presiden Joko Widodo berharap akan muncul kecepatan dari mobilitas orang dan barang yang tentunya akan meningkatkan daya saing Indonesia dibandingkan dengan negara-negara lain.


Halaman:

Editor: Wahidin Hobamatan

Tags

Rekomendasi

Terkini

5 Doa Pilihan yang Cocok Dibaca Selama Ramadhan

Sabtu, 6 April 2024 | 06:00 WIB
X